Tanggal Dipublish | : | |
---|---|---|
Pendidikan | : | S1, S2 |
Jurusan | : | Bisnis, Ilmu Komputer, Keuangan, Manajemen, Semua Jurusan |
Pengalaman | : | 1-3 Tahun |
Tipe Pekerjaan | : | Full Time |
Lowongan Kerja BUMN – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau biasa disingkat menjadi BNI, adalah sebuah badan usaha milik negara Indonesia yang menyediakan berbagai macam jasa keuangan. Untuk mendukung kegiatan bisnisnya, hingga akhir tahun 2022, bank ini memiliki 195 unit kantor cabang dan 16.125 unit ATM yang tersebar di seantero Indonesia. Bank ini juga memiliki kantor di New York, London, Seoul, Tokyo, Hong Kong, Singapura, Osaka, dan Amsterdam.
Baca: Info Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru
Dalam rangka mewujudkan peran BUMN sebagai mesin pertumbuhan ekonomi, akselerator kesejahteraan sosial (social welfare), penyediaan lapangan kerja dan penyedia talenta, dibutuhkan transformasi SDM BUMN, salah satunya melalui penetapan Nilai-nilai Utama (Core Values) SDM BUMN sebagai identitas dan perekat budaya kerja yang mendukung peningkatan kinerja secara berkelanjutan. SDM BUMN diharapkan mengetahui, mengimplementasikan, dan menginternalisasikan Nilai-nilai Utama tersebut secara sungguh-sungguh, konsisten, dan konsekuen sehingga tercermin dalam perilaku keseharian dan membentuk budaya kerja BUMN sebagaimana ditekankan dalam SE-7/MBU/07/2020 Tentang Nilai-nilai Utama (Core Values) Sumber Daya Manusia Badan Usaha Milik Negara.
Maka dari itu PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk kembali membuka rekrutmen lowongan kerja terbaru untuk sejumlah posisi yang dibutuhkan. Calon kandidat yang memenuhi kualifikasi, memiliki semangat dan dedikasi yang tinggi serta keinginan untuk berkembang meningkatkan keterampilan dan pengalamannya. Berikut adalah posisi dan kualifikasi lowongan yang tersedia pada saat ini.
Lowongan Kerja BUMN PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk
Corporate Banking Business Analyst
Job Description :
- Mendukung aktivitas Corporate Banking Senior Relationship Manager dan / atau Corporate Banking Relationship Manager dalam melaksanakan aktivitas targeting. prospecting, pemasaran kredit, dana, value chain dan jasa (banking solution) terhadap debitur/calon debitur serta aktivitas pre-screening, melalui koordinasi dengan Corporate Banking Senior Relationship Manager dan / atau Corporate Banking Relationship Manager dan Corporate Credit Risk.
- Membantu dan berkoordinasi dengan Corporate Banking Senior Relationship Manager dan / alau Corporate Banking Relationship Manager dalam melakukan hubungan dengan debitur/calon debitur.
- Mengelola dan melakukan aktivitas analisa perkreditan, melalui koordinasi dengan Corporate Banking Senior Relationship Manager dan / atau Corporate Banking Relationship Manager dan / atau Corporate Credit Risk.
- Bersama Corporate Banking Senior Relationship Manager dan / atau Corporate Banking Relationship Manager melakukan pemantauan debitur yang menjadi kelolaannya.
- Bersama Corporate Banking Senior Relationship Manager dan / atau Corporate Banking Relationship Manager menjaga kualitas portofolio kredit kelolaannya dan mengupayakan debitur kelolaanya tetap PL.
Qualifications :
- Memiliki pengalaman sebagai Business Analyst / Commercial Credit Analyst / Corporate Banking minimal 1 s.d. 3 tahun
- Memiliki kemampuan good analytical thinking
- Memiliki kemampuan analisa keuangan dan risiko kredit yang baik
- Memiliki kemampuan presentation skills yang baik
- Memiliki kemampuan communication & relationship skill yang baik
- Mampu beradaptasi dengan baik, fast learner, kreatif, dan inovatif
- Memiliki bahasa inggris yang baik secara lisan & tulisan
Segmentation :
- COB 1 : Healthcare, Property, FMCG, Manufacturing
- COB 2 : Mining, Oil & Gas, Energy, Petrochemical
- COB 3 : Infrastructure, Transportation, Construction, Telecommunication
- COB 4 : Agri & Derivatives, Poultry & Fertilizer, Diversified Industries (Incld. Industri strategis)
- INT : Multinational Company
Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi, Silahkan melakukan pendaftaran secara online.
Lokasi | : | Jakarta |
---|---|---|
Batas Lamaran | : | - |
Link | : | https://bersamabumn.com/364 |