Lowongan Kerja BUMN PT Asuransi ASEI Indonesia

PT Asuransi ASEI Indonesia

Tanggal Dipublish:
Pendidikan:
Jurusan:
Pengalaman:0-3 Tahun
Tipe Pekerjaan:RBB 2025

Rekrutmen Bersama BUMN 2025 – PT Asuransi Asei Indonesia merupakan anak perusahaan BUMN PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) yang sebelumnya bernama PT Asuransi Ekspor Indonesia (Persero). PT Asuransi Asei Indonesia didirikan pada tanggal 9 Oktober 2014 berdasarkan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-29156.40.10.2014 tanggal 13 Oktober 2014. Pendirian PT Asuransi Asei Indonesia merupakan hasil pemisahan dari usaha asuransi dan reasuransi PT Asuransi Ekspor Indonesia (Persero) sesuai surat Otoritas Jasa Keuangan Nomor KEP-121/D.05/2014 tanggal 21 Oktober 2014, dan surat Kementerian BUMN Nomor S-07/MBU/2014 tanggal 08 Januari 2014 perihal Transformasi PT Asuransi Ekspor Indonesia (Persero) menjadi BUMN Reasuransi

Baca: Info Lowongan Kerja untuk Lulusan Baru

Sebagai bentuk perwujudan BUMN untuk Indonesia, Kementerian BUMN bersama Forum Human Capital Indonesia (FHCI) membuka kesempatan bagi putra dan putri terbaik Indonesia untuk bergabung dan menjadi bagian dari keluarga besar BUMN melalui Rekrutmen Bersama BUMN 2025.

Jadilah bagian dari BUMN! Kamu dapat belajar, bertumbuh dan berkontribusi untuk Indonesia. Dengan lingkungan kerja profesional, saatnya kamu bergabung untuk membangun Indonesia Emas melalui peningkatan kualitas operasional dan pengembangan bisnis BUMN.

Maka dari itu PT Asuransi ASEI Indonesia kembali ikut serta dalam pemembukaan Rekrutmen Bersama BUMN 2025 untuk sejumlah posisi yang dibutuhkan. Calon kandidat yang memenuhi kualifikasi, memiliki semangat dan dedikasi yang tinggi serta keinginan untuk berkembang meningkatkan keterampilan dan pengalamannya. Berikut adalah posisi dan kualifikasi lowongan yang tersedia pada saat ini.


Rekrutmen Bersama BUMN 2025 PT Asuransi ASEI Indonesia

 

1. Junior Underwriter

  • Penempatan: Seluruh Indonesia
  • Pegawai Kontrak
  • Experienced Hire

Kualifikasi Umum

  • Semua jurusan
  • S1-Perguruan Tinggi
  • Max. Usia: 45
  • Min. IPK: 3.00
  • Pengalaman Kerja Min. 36 Bulan
  • Laki-laki dan Perempuan

Deskripsi Pekerjaan

  1. Menganalisis pengajuan bisnis yang diterima.
  2. Menghitung perkiraan premi yang dapat diberikan.
  3. Membuat Surat Penawaran dan Polis.
  4. Bernegosiasi dengan Reasuransi.
  5. Mendokumentasikan dokumen – dokumen Underwriting

Persyaratan

  1. Pendidikan terakhir S1 dari Universitas Negeri/Swasta dengan IPK minimal 3.0.
  2. Pengalaman bekerja minimal 3 tahun di bidang Asuransi Umum/Kerugian.
  3. Mampu berkomunikasi dalam Bahasa Inggris(TOEFL minimal 450)
  4. Menguasai Office application dan sofware yang setara.
  5. Memiliki pengetahuan tentang perbankan/kredit/penjaminan/asuransi dll.
  6. Bertanggung jawab dan mampu bekerja dalam tekanan
  7. Teliti

 

2. Staf Aktuaria
  • Penempatan: Dki Jakarta
  • Pegawai Tetap
  • Fresh Graduate

Kualifikasi Umum

  • S1-Perguruan Tinggi
  • Max. Usia: 30
  • Min. IPK: 3.00
  • Laki-laki dan Perempuan
  • Sertifikasi Khusus
    • ASAI

Jurusan yang dapat melamar:

  • Matematika
  • Matematika Aktuaria
  • Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
  • Statistika
  • Statistika Aktuaria
  • Statistika dan Data Sains

Deskripsi Pekerjaan

  1. Mengumpulkan data statistik untuk dianalisis secara rutin maupun non rutin yang diperlukan untuk mendukung kelancaran operasional.
  2. Memperkirakan probabilitas dan kemungkinan kerugian untuk suatu kejadian.
  3. Membantu dalam penyusunan laporan-laporan Aktuaria seperti laporan profil risiko dan laporan produk asuransi, dll.
  4. Membantu pengolahan data aktuaria yaitu cadangan teknis, data klaim, data profil resiko dll.
  5. Membantu dalam penyusunan dan penyajian data proyeksi underwriting perusahaan.
  6. Membantu melakukan pengolahan actuarial database dan penyajian data aktuaria.
  7. Membantu Membuat proyeksi atau analisis teknik perkembangan Perusahaan.

Persyaratan

  1. Pendidikan Minimal S1 jurusan Matematika/Statistika/Aktuaria;
  2. Memiliki Sertifikasi di bidang Aktuaria merupakan nilai tambah (CNLA/ASAI/FSAI).
  3. Memiliki Kemampuan mengoperasikan Aplikasi Analisa Data seperti SQL, SAS, Phyton.
  4. Memiliki analytical skill, responsibility, discipline, problem solving & team work yang baik.
  5. Dapat bekerja dalam tekanan.

 

Bagi yang berminat dan memenuhi kualifikasi, Silahkan melakukan pendaftaran secara online.

APPLY NOW!

Lokasi: ,
Batas Lamaran:16 Maret 2025
Link:https://bersamabumn.com/3495
Perhatian: Kami tidak pernah meminta imbalan atau biaya dalam bentuk apapun terhadap rekrutmen disius ini apabila ada pihak yang mengatasnamakan kami atau perusahaan meminta biaya seperti transportasi atau akomodasi atau yang lainnya bisa dipastikan itu PALSU.
Lokasi :
Kategori Lowongan:
Fresh Graduate S1